“Setelah kegiatan individual dan promosi berakhir, personel SS501 akan kembali lagi di pertengahan pertama 2011 dengan album baru. Kami juga akan mengadakan konser bersamaan dengan promosi album,” ungkap Kim Hyun Joong pada Sport World Korea.
Kim tak memungkiri, berpindahnya ia dari DSP Entertainment ke Avex milik Bae Yong Jun serta kegiatan aktingnya di serial Playfull Kiss membuat rumor keretakan SS501 tak terelakkan. Namun ia mengatakan, para personel masih memiliki kesatuan misi dalam memperkuat grup penyanyi lagu “Love Ya” ini.
“Meskipun banyak opini negatif karena kami bergabung di agensi berbeda, kebersamaan kami mutlak. Seperti Shinwa, kami akan memperjuangkan impian pribadi tetapi juga akan terus menjadi bagian dari SS501,” ungkap Kim.
“Saat kami memutuskan berjalan di jalur masing-masing, kami berjanji akan terus membuat grup ini utuh. Ini persyaratan utama di kontrak baru kami. Kami hanya butuh memutuskan tanggal perilisan album baru,” pungkasnya. (sumber: tabloidbintang.com)